Jakarta- (wartamaritimindonesia.com)
Warga RW 12 Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, melaksanakan pemilihan anggota Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) untuk masa periode 2024-2029, bertempat di balai warga RW 12, Kamis (17/10/2024) malam.
Hadir mewakiii Lurah Tugu Utara Syamsudin Kasie Pemerintahan, Ketua RW yang juga Ketua PPBC Nurjamal, para ketua RT, kader Dasawisma, kader PKK, Jumantik dan warga. Dalam pemilihan tersebut hanya diikuti satu calon LMK yakni Ristika Damayanti.
Ketua PPBC RW 12 Tugu Utara, Nurjamal mengucapkan syukur alhamdulillah pemilihan LMK di RW 12 telah selesai dilaksanakan.
"Harapan saya LMK terpilih sejalan dengan RWnya dan RTnya,"ujar Nurjamal.
Sementara itu, LMK RW 12 terpilih Ristika Damayanti mengatakan, LMK sebagai lembaga musyawarah pada tingkat Kelurahan yang bertujuan untuk membantu Lurah sebagai mitra dalam penyelenggaraan pemerintaan dan untuk menampung aspirasi serta meningkatkan partisipasi dan pemberdayaan masyarakat.
"kami mohon dukungan dari semua komponen masyarakat untuk lima tahun kedepan,"ungkapnya.
(Ys/WMI)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar